Anggota Komisi III DPRD Tanah Laut Dukung Terbentuknya Koperasi Merah Putih

oleh -1 Dilihat
oleh

Ayobanua.com, Pelaihari – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanah Laut (Tala) menggelar Sosialisasi Percepatan Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih pada Senin (9/5/2025), bertempat di Balairung Tuntung Pandang, Pelaihari.

Kegiatan ini diikuti oleh para camat, lurah, kepala desa se-Kabupaten Tala, serta perwakilan dari Pengurus PABPDSI Tala dan PPDI Tala. Acara dibuka oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Andris Evony, mewakili Bupati.

Turut hadir dalam kegiatan ini Anggota DPRD Kabupaten Tanah Laut dari Komisi III, Andi Muhammad Tesar Muharram, yang mewakili pimpinan DPRD.

Politikus dari Fraksi Partai Gerindra tersebut menyampaikan dukungannya terhadap pembentukan Koperasi Merah Putih di 130 desa dan lima kelurahan di Kabupaten Tala.

“Adanya Koperasi Merah Putih ini sangat positif, terlebih merupakan instruksi langsung dari Presiden Prabowo,” ujarnya usai acara pembukaan.

Ia juga meyakini kehadiran koperasi di setiap desa dan kelurahan akan memberikan dampak signifikan terhadap peningkatan perekonomian masyarakat.

“Apabila koperasi ini dapat berjalan dengan baik, maka perekonomian masyarakat di tingkat desa dan kelurahan pasti akan meningkat,” tambahnya.

Lebih lanjut, Andi Tesar meminta agar SKPD terkait melakukan pembinaan, pendampingan dan pengawasan yang ketat terhadap jalannya Koperasi Merah Putih.

“Koperasi ini perlu pengawasan yang serius, mengingat anggaran yang akan dikucurkan cukup besar. Kami dari DPRD juga akan turut mengawasi,” pungkasnya.